Penyebab DVR CCTV Restart

Jasa Pasang CCTV Bekasi  » CCTV »  Penyebab DVR CCTV Restart
0 Comments

Penyebab DVR CCTV Restart

Penyebab DVR CCTV Restart

Dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai kamera pengawas, CCTV harus bekerja dengan intensitas tinggi selama 24 jam penuh. Mulai kamera yang harus terus mengawasi lingkungan sekitar, hingga DVR yang terus menerus mengolah data rekaman untuk disimpan dan disalurkan ke layar monitor CCTV.

Dari penggunaan intensitas tinggi ini, perangkat CCTV seringkali mengalami overheat atau adanya penumpukan panas yang berlebihan pada hard disk. Hard disk berguna sebagai storage atau tempat penyimpanan dari rekaman CCTV.

Ada beberapa efek dari adanya overheat pada perangkat DVR. Seperti gambar hilang atau blank saat real-time pengawasan maupun di rekaman, hingga DVR CCTV restart terus-menerus. Dengan begitu, fungsi dari CCTV akan melemah hingga tidak dapat Anda gunakan.

Penyebab DVR CCTV Restart

Overheat atau penumpukan panas di Hard Disk merupakan salah satu dari beberapa penyebab DVR CCTV restart sendiri. Sebagai kamera pengawas, CCTV memang aktif dalam waktu 24 jam non-stop agar dapat merekam berbagai kegiatan penghuni rumah, karyawan toko, atau orang-orang yang berada di sekitar tempat pemasangan CCTV. Juga, CCTV berguna untuk memantau apakah terdapat pergerakan yang mencurigakan dari orang-orang yang tidak dikenal.

DVR sendiri masih belum lengkap dengan perangkat pendingin otomatis seperti PC atau laptop.Pendingin tersebut akan bekerja bersamaan dengan DVR CCTV, atau saat DVR mengalami overheat. Dengan begitu, masalah overheat masih menjadi momok tersendiri bagi pengguna CCTV.

Penyebab kedua dari DVR CCTV Restart sendiri adalah adanya fragmentasi atau data yang bercerai-berai pada Hard Disk. Fragmentasi terjadi karena oleh DVR yang belum bisa menjalankan manajemen penyimpanan data seperti PC.

Pada perangkat PC, penyimpanan data diatur oleh Sistem Operasi yang digunakan – seperti Linux, Windows, dan lain-lain, melalui File Allocation Table (FAT). Pada DVR, tidak ada FAT seperti pada PC yang menyebabkan Hard Disk harus bekerja seorang diri dalam mengolah dan menyimpan data rekaman.

Dilansir dari kompasiana.com, hard disk dalam sejarah penggunaannya memang dirancang hanya untuk PC. Jika pada DVR perangkat hard disk akan terus-menerus melakukan perekaman atau menulis data tanpa henti, maka pada perangkat PC hard disk lebih banyak terbaca.

Perangkat DVR beristirahat dari fungsinya apabila perangkat tersebut sedang stop atau tidak merekam sama sekali, atau pada saat powernya mati. Di luar waktu tersebut, DVR dan hard disk akan bekerja selama 24 jam penuh. Lampu HDD yang terus berkedip menandakan bahwa perangkat tersebut sedang melakukan penulisan data atau sedang merekam dan menyimpan rekaman.

Penyebab DVR CCTV Restart

Proses penulisan data secara berlebihan dalam penggunaan tanpa henti ini yang akan menimbulkan overheat dan membuat DVR CCTV restart terus-menerus. Jika kondisi ini terus Anda biarkan, maka hal yang wajar jika DVR mengalami kerusakan.

Untuk informasi produk tentang  Paket CCTV Online atau produk alat kasir yang lainnya  yang lebih lengkap, hubungi kami dan dapatkan HARGA SPECIAL..!!!
klik disini untuk melihat produk perangkat kasir dan mesin antrian. Tentang kami jasapasangcctvbekasi.com

View larger map NUSA KOMPUTER

Store:
Jasapasangcctvbekasi.com

Ruko Smart Market Telaga Mas Blok E07 Duta Harapan
Jl. Lingkar Utara – Bekasi Utara, Bekasi 17123
Telp. (021)8838 2929

    • Farhan: 0895384454621


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *